Jelang Idul Fitri 2025, Polres Metro Tangerang Kota Gelar Rakor Lintas Sektoral untuk Pengamanan Lebaran

Zulkarnaen_idrus
0

Jelang Idul Fitri 2025, Polres Metro Tangerang Kota Gelar Rakor Lintas Sektoral untuk Pengamanan Lebaran


TangerangBahrinewd.id | Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M, Polres Metro Tangerang Kota menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral sebagai bagian dari persiapan Operasi Ketupat Jaya 2025. Kegiatan yang berlangsung di Aula lantai 2 Gedung Polres Metro Tangerang Kota, Selasa (18/3/2025), ini bertujuan untuk memastikan kesiapan seluruh unsur terkait dalam pengamanan arus mudik, malam takbiran, serta perayaan Idul Fitri di wilayah hukum Polres Metro Tangerang Kota.


Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho, memimpin langsung rakor tersebut dengan dihadiri para pejabat utama (PJU) Polres, 12 Kapolsek jajaran, serta unsur TNI dari Dandim 0506/Tgr dan Dandim 0510/Tigaraksa. Selain itu, turut hadir perwakilan dari berbagai instansi terkait, termasuk Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Banten, Dishub Kota/Kabupaten Tangerang, Dinas Kesehatan, Dinas PUPR, Jasa Raharja, hingga perwakilan pusat perbelanjaan dan pengelola jalan tol.


Dalam keterangannya, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho menegaskan bahwa koordinasi lintas sektoral ini penting untuk mengecek kesiapan personel gabungan, sarana dan prasarana, serta pemetaan potensi kerawanan selama periode Lebaran.


"Operasi Ketupat Jaya 2025 akan diawali dengan apel gelar pasukan pada 20 Maret 2025. Kami akan memastikan kesiapan personel dalam pengamanan arus mudik dan balik, malam takbiran, sholat Idul Fitri, serta lokasi wisata dan pusat keramaian agar situasi tetap aman dan kondusif," ujar Kapolres.


Selain pengamanan, pihak kepolisian juga menyoroti kondisi infrastruktur, terutama jalan berlubang di beberapa ruas jalan utama. Polres Metro Tangerang Kota telah berkoordinasi dengan Dinas PUPR agar perbaikan jalan segera dilakukan sebelum puncak arus mudik.


Kapolres juga mengimbau masyarakat untuk selalu waspada terhadap potensi gangguan keamanan dan memanfaatkan fasilitas penitipan kendaraan di kantor kepolisian secara gratis bagi mereka yang hendak mudik.


"Kami siap memberikan pelayanan terbaik agar masyarakat dapat merayakan Idul Fitri dengan aman dan nyaman. Pengamanan ini tidak hanya tugas kepolisian, tetapi juga tanggung jawab bersama dengan seluruh pihak terkait," pungkasnya.


Dengan adanya koordinasi yang matang, diharapkan pelaksanaan Hari Raya Idul Fitri 2025 di wilayah Tangerang dapat berjalan lancar tanpa kendala berarti.

(Redaksi)

Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)

#buttons=(Ok, Go it!) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Hubungi Kami
Ok, Go it!