Kapolres Binjai Kunjungi Rumah Duka Korban Kecelakaan di Sei Bingei, Sampaikan Duka dan Tali Asih

Zulkarnaen_idrus
0


Binjai – Bahrinews.id | Rabu, 9 April 2025 – Kapolres Binjai, AKBP Bambang C. Utomo, bersama sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polres Binjai, melaksanakan kunjungan ke rumah duka keluarga korban kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Desa Pamah, Kecamatan Sei Bingei. Kunjungan berlangsung siang hari di kediaman korban yang berada di Jalan Pasar Kecil, Desa Sei Semayang, Kecamatan Sunggal.


Peristiwa kecelakaan tragis yang melibatkan satu unit mobil Kijang Super tersebut menyebabkan tiga orang meninggal dunia dan tujuh lainnya mengalami luka-luka. Mobil tersebut diketahui ditumpangi oleh keluarga Rahim Syah saat kecelakaan terjadi. Sebagian korban luka telah dipulangkan, sementara beberapa lainnya masih dirawat intensif di rumah sakit.


Kedatangan Kapolres dan rombongan disambut dengan hangat oleh pihak keluarga korban. Dalam kunjungannya, AKBP Bambang C. Utomo menyampaikan rasa belasungkawa yang mendalam kepada keluarga yang ditinggalkan, serta mendoakan kesembuhan bagi korban yang masih dalam perawatan.


“Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dan ketabahan, serta korban yang masih dirawat dapat segera pulih,” ucap Kapolres Binjai.


Kapolres juga berdialog langsung dengan salah satu korban selamat yang telah kembali ke rumah, mendengarkan langsung penuturan kronologi kejadian dari pihak korban. Selain itu, sebagai bentuk kepedulian dan empati, Polres Binjai memberikan bantuan tali asih kepada keluarga korban, yang diharapkan dapat sedikit meringankan beban di tengah suasana duka.


Pihak kepolisian menyampaikan bahwa proses penyelidikan atas insiden tersebut masih terus berjalan. Polres Binjai juga menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan upaya pencegahan kecelakaan lalu lintas di wilayah hukumnya demi keselamatan masyarakat. (ZOELIDRUS)

Tags

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)

#buttons=(Ok, Go it!) #days=(20)

Our website uses cookies to enhance your experience. Hubungi Kami
Ok, Go it!